Menelusuri Stalagmit & Stalaktit Indah Di Goa Pindul Tourtravel.co.id- Destinasi wisata Yogyakarta seakan tidak ada habisnya, memiki b...
Menelusuri Stalagmit & Stalaktit Indah Di Goa Pindul |
Tempat wisata Goa Pindul ialah obyek wisata yang berlokasi di Dusun Gelaran 2, Bejihargo, Kecamatan Karangmojo, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Untuk mengunjungi tempat ini sekitar 42 kilometer dari pusat kota Yogyakarta dapat ditempuh dalam waktu kurang lebih 1 jam 20 menit.
Destinasi wisata ini sangat terkenal akan akitivitas cave tubing atau susur gor yang dilakukan dengan menaiki ban pelampung, lalu ikut mengikuti aliran sungai bawah tanah di dalam goa.
Menikmati wisata alam Goa Pindul ini dapat membeli secara paket wisata susur Goa Pindul (Cave Tubing Pindul) dengan biaya Rp 50.000,- per orang.
"Di sini ada beberapa paket wisata, susur Goa Pindul saja Rp 50.000, river tubing Oya Rp 60.000, dan lainnya. Tapi yang paling favorit itu susur Goa Pindul," jelas pemandu wisata di operator Wirawisata Goa Pindul, Sugito, dilansir dari Kompas Travel pada Kamis (25/08/2022).
Biaya sudah termasuk sewa ban besar yang sudah dimodifikasi menjadi rakit, pelampung, serta pemandu wisata.
Sedikit tips ketika ingin menelusuri goa, jika ingin membawa ponsel pastikan menyimpannya di dalam kantong plastik khusus guna ponsel terhindar dari basah air ataupun risiko tenggelam.
Perjalanan susur goa menelusuti sungai bawah tanah ini memakan waktu 45 menit sampai satu jam lamanya.
"Rutenya 350 meter, ditempuh dalam waktu 45 menit sampai satu jam. Kita akan melewati tiga zona, yaitu zona terang, remang-remang, dan gelap. Paling dalam sungainya sampai 9 meter," kata Sugito.
Tambahan informasi bagi yang ingin membawa anak kecil, susur Goa Pindul ini aman dilakukan oleh anak-anak berusia 3 tahun ke atas.
"Aman buat usia 3 tahun ke atas, sudah bisa. Pernah ada yang nangis, sih. Biasanya itu kami dahulukan, atau bisa juga dipangku, karena aman pakai pelampung dan airnya tenang," ungkap Sugito.
( Gambar: Instagram @goapindul.id )
Tags: goa pindul angker, goa pindul harga, paket wisata goa pindul