Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Akan Memantau Prokes Di Destinasi Wisata, Kemenparekraf Lakukan Koordinasi Dengan Pemda

Tour Travel,  Jakarta – Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menyatakan bahw...

sumber dari kemenparekraf.go.id

Tour Travel, Jakarta – Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menyatakan bahwa, Kemenparekraf akan memantau destinasi wisata dalam penerapan protokol kesehatan selama liburan mendatang. Pemantauan tersebut akan dilaksanakan dan dikoordinasikan dengan Pemerintah Daerah.


Lebaran kali ini Pemerintah memutuskan untuk melanggar mudik, guna menekan laju penyebaran COVID-19. Walau begitu, terdapat kebijakan untuk memperbolehkan masyarakat berwisata lokal dengan terus memperhatikan protokol kesehatan melalui data-data yang ada.


Hal tersebut seluruhnya di bawah wewenang Pemerintah Daerah bersama pihak-pihak terkait, dengan melihat juga aglomerasi yang ditetapkan. Maka dari itu, Sandiaga Uno terus berupaya agar pelaku usaha, baik destinasi wisata maupun sektor ekonomi kreatif guna menjalankan koordinasi dengan Pemerintah Daerah.


 "Seperti di DKI Jakarta yang telah mengeluarkan kebijakan bagi destinasi wisata yang buka, kapasitasnya dibatasi maksimal 30 persen dengan protokol kesehatan yang ketat dan disiplin," tutur Sandiaga.


Menparekraf memiliki harapan terhadap kepatuhan serta kedisiplinan pelaku pariwisata dan ekonomi kreatf, dalam menjaga protokol kesehatan. Yang nantinya agar tidak menjadi sebuah pemicu klaster baru.


"Jadi kembali lagi pada diri kita sendiri. Pemerintah akan memantau, juga akan berkoordinasi dengan Satgas COVID-19. Tapi kembali lagi pada masyarakat sendiri yang harus sadar. Kewaspadaan harus ditingkatkan dan masyarakat juga bisa mengawasi," ujar Sandiaga. (Penulis: Gita Ramadhany  / Sumber Gambar: kemenparekraf.go.id).

Reponsive Ads