Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Mengitari Langit Jepang Untuk Melepas Rindu Selama Larangan Berlibur

Tour Travel,  Korea Selatan – Air Seoul melakukan perjalanan nonstop kembali, membawa penumpangnya melewati jepang. Kali ini bersama seorang...

sumber dari pinterest

Tour Travel, 
Korea Selatan – Air Seoul melakukan perjalanan nonstop kembali, membawa penumpangnya melewati jepang. Kali ini bersama seorang pilot bernama Jun Jae O, memasuki langit di atas Prefektur Tottori, di atas Pantai Laut Jepang Minggu Kemarin.


Masyarakat Korea Selatan, sama halnya dengan orang-orang di seluruh dunia. Mereka harus menunda rencana perjalanannya karena pembatasan COVID-19. Adanya penerbangan khusus ini membawa para wisatawan Korea, berkeliling mengitari langit jepang selama satu jam.


Sejak peluncuran produk wisata unik ini pada musim gugur lalu, ternyata memiliki peminat yang cukup banyak. Walaupun perjalanan ini cukuplah singkat, menurut para wisatawan yang telah mencoba, penerbangan ini memberikan kesan menarik dan sangat memuaskan mereka yang sebelumnya tidak bisa bepergian ke luar negeri.


Mengutip dari english.kyodonews.net, Izin untuk penerbangan wisata diumumkan pada November oleh Kementerian Tanah, Infrastruktur, dan Transportasi negara itu untuk membantu meningkatkan industri penerbangan, yang terpukul oleh krisis kesehatan. Harga tiket 103.000 won (sekitar 1.338.551 rupiah), termasuk pajak.


"Semua kursi telah dipesan penuh pada Januari, dan untuk Februari, sekitar 99 persen kursi telah dipesan sebelumnya," ujar seorang pejabat dari Air Seoul melalui telepon.


Walau banyak peminatnya, namun penerbangan ini juga dibatasi dan tetap menjalankan protokol kesehatan yang ada. Para penumpang diwajibkan memakai masker dan berjaga jarak, serta selama perjalanan tidak tersedia pelayanan antar makanan ataupun minuman.


Selain Air Seoul, ada beberapa maskapai yang menyediakan perjalanan unik ini. Seperti Asiana Airlines dan Jeju Air. Dengan tarif Low-cost maskapai tersebut telah mengantar penerbangan ke langit Jepang, di atas Prefektur Miyazaki dan Fukuoka. Sedangkan maskapai Air Busan telang melakukan penerbangan di atas langit Nagasaki, serta Kyushu di selatan Jepang. (Penulis: Gita Ramadhany  / Sumber Gambar: Pinterest).

 

 

Reponsive Ads