Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Glow Eduwisata Malam Proyeksi Visual Kebun Raya Bogor

 Glow Eduwisata Malam Proyeksi Visual Kebun Raya Bogor Tourtravel.co.id- Program Glow merupakan program proyeksi visual yang menghiasi KRB d...

 Glow Eduwisata Malam Proyeksi Visual Kebun Raya Bogor


Tourtravel.co.id- Program Glow merupakan program proyeksi visual yang menghiasi KRB dikelola oleh pengelola Kebun Raya Bogor supaya menarik perhatian pengunjung.



Salah satu cara juga yang dipakai oleh kebun raya dunia untuk menarik atensi wisatawan. Program Glow di Kebun Raya Bogor ini menuajikan instalasi lampu dan proyeksi visual guna memudahkan pengunjung dalam memahami beragam informasi tentang kebun raya.



Melansir dari detikTravel pada Sabtu (03/09/2022), area yang mempunyai luas 26 ribu meter persegi, hanya 3% dari total luas KBR atau 87 hektare di mana program Glow ini hadir secara terbatas pada hari Jumat-Minggu yang di mulai pada pukul 19.00-22.00 WIB. Jumlah wsiatawan yang berkunjung juga akan dibatasi dan dikelompokkan dengan pemandu khusus.



Sebagai pemegang kendali atas penyelenggaraan program Glow di KRB, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) menegaskan jika berdasarkan hasil riset selama periode Januari-Juni 2022, hadirnya cahaya buatan (Artificial Light at Night/LAN) pada area eduwisata Gllow KRB tidak akan berdampak buruk terhadap tumbuhan dan ekosistem yang ada.



"Kami memiliki komitmen yang sama dengan masyarakat bahwa KRB ini adalah aset bangsa yang harus selalu dijaga dan dapat dioptimalkan untuk kemajuan masyarakat. Karena itu terobosan dan inovasi harus terus dilakukan tanpa meninggalkan akar budaya yang ada," tutur Kepala BRIN, Laksana Tri Handoko.




Edukasi dan wisata malam pertama dan terbesar di Indonesia ini, wisatawan dapat menelusuri Taman Pandan, Taman Meksiko, Taman Akuatik, Lorong Waktu, Taman Astrid, dan Ecodome.





( Gambar: Kebunrayaid )





Tags: kebun raya bogor hari ini, fasilitas kebun raya bogor, masuk kebun raya bogor,

Reponsive Ads