Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Kumpul Seru Bersama teman – teman di tengan hutan pohon jati

Source : www.wisatainfo.com Kawasan Bogor tentunya tidak hanya mempunyai destinasi wisata dengan pemandangan alam yang sangat indah dan me...

Source : www.wisatainfo.com

Kawasan Bogor tentunya tidak hanya mempunyai destinasi wisata dengan pemandangan alam yang sangat indah dan mempesona saja, kota Bogor juga sangat populer karena memiliki tempat wisata kuliner atau tempat nongkrong yang mempunyai daya tarik yang menarik untuk kamu kunjungi Ketika Anda berada di kawasan tersebut.

Tempat nongkrong tersebut bernama De’Jati Coffee Garden Bogor yaitu merupakan salah satu destinasi wisata kuliner yang  baru hadir di Kota Bogor. Walaupun tempat nongktong ini baru buka tetapi langsung populer diberbagai media sosial, contohnya seperti instagram dan tiktok. Tentunya De’jati Coffee Garden Bogor menghadirkan desain dan konsep cafe yang memiliki dua area yaitu indoor dan outdoor dengan memberikan suasana pemandangan alam yang begitu asri dan sejuknya.

Sesuai dengan namanya, lokasi ini dibangun di tengah – tengah pepohonan jati yang menjulang tinggi. Pohon – pohon jati ini memberikan kesan dan suasana alami jika berada di tempat ini. Jadi ketika kamu berkunjung ke tempat tersebut, kamu akan merasakan suasana tempat nongkrong yang mempunyai pemandangan alam pohon jati yang alami dan juga kamu akan merasaja udara yang sejuk sehingga membuat kamu betah dan gak mau buru – buru pulang.

Menu yang ditawarkan De’Jati Coffee ini juga beragam dan beranekaragam mulai dari kopi atau non kopi serta tidak lupa juga dengan menu makanannya yang ditawarkan dengan konsep bangunan dengan pemandangan alam pepohonan yang asri yang memberikan khas kesejukan alami, semua menu yang ada di De’Jati Coffee ini mulai dari Rp. 7.000 – Rp. 100.000.


 

Reponsive Ads