Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Siapa Wedi Kamaludin yang Ikut Rombongan Prabowo ke Brunei?

Kabar tentang ikutnya salah satu direktur anak usaha PT Pertamina (Persero), BUMN migas terbesar di Indonesia, dengan rombongan calon presid...



Kabar tentang ikutnya salah satu direktur anak usaha PT Pertamina (Persero), BUMN migas terbesar di Indonesia, dengan rombongan calon presiden nomor urut 021 Prabowo Subianto ke Brunei Darussalam menjadi isu hangat di media massa.

Nama Wedi Kamaludin pun menjadi perbincangan karena disebut sebagai salah satu direksi dari anak usaha Pertamina yang ikut dalam rombongan tersebut.

Keikutsertaan Wedi dalam lawatan Prabowo ke Brunei Darussalam itu terungkap melalui dokumen manifest penerbangan.

Lalu siapa sebenarnya Wedi?

Dilansir dari situs PT Pertamina Trans Kontinental, anak usaha Pertamina di bidang jasa maritim dan logistik, Wedi menjabat sebagai Direktur Pemasaran Pertamina Trans Kontinental.

Kariernya dimulai pada 2006, dan pernah dipercaya memegang posisi Manajer Industri Bahan Bakar di Wilayah Laut III dan Manajer Pemasaran Penerbangan Kantor Pusat Pertamina sejak 2015. Wedi adalah lulusan Universitas Jayabaya, Jakarta, jurusan ekonomi.

Adapun Pertamina Trans Kontinental adalah perusahaan yang awalnya didirikan pada 9 September 1969 di Jakarta dengan nama PT Pertamina Tongkang. Saat ini kepemilikan saham sebesar 99,998% milik Pertamina dan 0,002% milik PT Pertamina Pedeve Indonesia.

Bisnis utama perusahaan ialah di bidang industri jasa maritim yang berfungsi memberikan dukungan secara total terhadap aktivitas Pertamina, seperti pengadaan distribusi bahan bakar ke semua pelabuhan di seluruh wilayah Indonesia yang tidak dapat terjangkau oleh kapal tanker.

Selain itu, perusahaan ini juga bertugas untuk pengadaan transportasi maritim bagi Pertamina Logistik, dan sebagai General Agent dan Handling Agent bagi kapal-kapal tanker milik Pertamina yang disewakan.

Terkait dengan keikutsertaan Wedi, rupanya pihak Pertamina tidak mengetahui ihwal keikutsertaan salah satu direksi anak usahanya tersebut dalam rombongan Prabowo. Menurut perusahaan, kepergian direksi tersebut atas nama pribadi.

"Kami pun belum tahu, dan masih dilakukan pengecekan karena belum ada konfirmasi dari yang bersangkutan. Pastinya (ikut rombongan Prabowo) atas nama pribadi," ujar VP Corporate Communication Pertamina Fajriyah Usman saat dihubungi CNBC Indonesia, Senin (20/5/2019).

Ia pun belum bisa memastikan soal tindakan dinonaktifkannya Wedi Kamaludin sebagai direksi. "Statement dari saya sampai sekarang demikian, masih diinvestigasi."

Ziah menambahkan, Pertamina tetap menekankan netralitas sebagai BUMN. "Pertamina memiliki dasar peraturan dan panduan tentang bagaimana seluruh elemen di Pertamina menjaga netralitas tersebut."

Adapun, melalui akun media sosial Twitter miliknya, Koordinator juru bicara Badan Pemenangan Nasional Prabowo Subianto - Sandiaga Uno, Dahnil Anzar Simanjuntak mengungkap alasan kepergian Prabowo ke Brunei Darussalam.

"Pak @prabowo ke Brunei pada tanggal 16/05/19 hanya satu hari pulang pergi tidak menginap, untuk bersilaturahmi dengan Sultan Brunei Darussalam," tulis Dahnil.

Kuliah Beasiswa...?? Klik Disini

Reponsive Ads